Mengirimkan Lead Magnet Secara Otomatis

Ada 4 alternatif dalam postingan kali ini yang bisa digunakan untuk mengirimkan lead magnet secara otomatis.

Alternatif 1: LeadPages

Selain untuk membuat optin form, anda juga bisa membuat Landing Page. Ada banyak pilihan desain yang disediakan, mulai dari yang gratis sampai berbayar.

Ini kelebihan dari LeadPages:

  • Sangat mudah digunakan
  • Bisa digunakan di website manapun
  • Bisa juga untuk membuat landing page, anda harus punya website sendiri
  • Punya fitur A/B test
  • Punya fitur tracking dan analytics yang sangat lengkap
  • Lead magnet dikirimkan secara otomatis lewat email

Ini kekurangan dari LeadPages:

  • Lebih mahal daripada pilihan lainnya
  • Desain landing page dan optin form tidak terlalu fleksibel, meskipun pilihannya ada banyak
  • Banyak fitur yang mungkin tidak anda butuhkan
  • Butuh biaya tambahan untuk email service (seperti MailChimp atau Aweber)

Alternatif 2: ThriveLeads

ThriveLeads merupakan plugin WordPress. Jadi anda butuh WordPress self-hosted untuk bisa menggunakan ThriveLeads. Mereka juga punya plugin bernama Thrive Content Builder yang bisa digunakan untuk membuat landing page.

Ini kelebihan dari ThriveLeads:

  • Desain sangat fleksibel
  • Punya banyak jenis optin form
  • Punya fitur A/B test
  • Punya fitur analytics yang cukup lengkap
  • Bisa mengirimkan lead magnet secara otomatis, tapi butuh email service provider tambahan untuk menggunakan fitur ini
  • Hanya perlu bayar sekali seumur hidup

Ini kekurangan dari ThriveLeads:

  • Hanya bisa digunakan di WordPress
  • Kalau anda punya banyak website, semua data terpisah di masing-masing website
  • Sedikit lebih rumit kalau anda punya banyak lead magnet
  • Butuh biaya tambahan untuk email service (seperti MailChimp atau Aweber)
  • Tidak (belum) bisa digunakan untuk melakukan segmentasi, kecuali kalau anda menggunakan email service seperti ConvertKit atau ActiveCampaign

Alternatif 3: ConvertKit

Ini kelebihan ConvertKit:

  • Bisa langsung membuat landing page, tidak butuh website
  • Tidak butuh email service tambahan seperti MailChimp atau Aweber karena sudah termasuk di dalamnya
  • Lead magnet dikirimkan secara otomatis lewat email
  • Punya fitur otomatisasi yang lebih canggih daripada email service lain
  • Relatif murah dibadingkan fitur-fitur yang diberikan

Ini kekurangannya:

  • Belum banyak pilihan desain landing page dan optin form (tetapi bisa diintegrasikan dengan ThriveLeads)
  • Belum bisa digunakan untuk mendapatkan informasi selain nama dan email (misalnya no. Telepon)
  • ConvertKit masih tergolong baru, integrasinya belum terlalu banyak kalau dibandingkan dengan email service lain

Alternatif 4: MailChimp + SumoMe

Ini kelebihan MailChimp + SumoMe:

  • SumoMe punya versi gratis
  • MailChimp gratis sampai 2000 subscriber pertama

Ini kekurangannya:

  • Pengaturan awal lebih repot
  • Lead magnet tidak bisa dikirimkan secara otomatis, harus dikumpulkan di dalam satu halaman
  • SumoMe versi gratis fiturnya sangat terbatas, sedangkan versi premiumnya mahal
  • MailChimp versi gratis tidak bisa mengirimkan email secara otomatis
  • Tidak bisa melakukan segmentasi

Leave a comment